Saat berkumpul di rumah, memilih pilihan jajanan adalah hal yang cukup sulit untuk dipastikan. Selain harus mencari rasa dan kualitas terbaik, penting juga untuk memilih jajanan yang cocok untuk semua orang. Nah, jajanan kekinian juga bisa menjadi pilihan yang cocok untuk menjadi pilihan.
Berikut ini adalah daftar 6 jajanan kekinian yang cocok untuk acara di rumah Kamu!
Sumber Gambar: Otak-Otak Selaras di PaxelMarket
Jajanan kekinian yang satu ini sudah sangat terkenal, terutama untuk orang-orang yang sering membeli jajan di kaki lima. Otak-Otak Selaras adalah jajanan legendaris yang berasal dari Bandung yang sudah ada sejak tahun 1964. Seperti otak-otak pada umumnya, menu ini juga dibuat dengan menggunakan bahan utama yaitu ikan Tenggiri.
Dimasak bersama dengan bumbu yang alami, jajanan ini bisa dinikmati oleh semua kalangan. Mereka juga hadir dalam kemasan biasa dan vakum. Kemasan vakum akan membantu proses pengiriman lebih aman, karena bisa memperpanjang umur simpan produk tersebut.
Sumber Gambar: Pisang Goreng Bu Nanik di PaxelMarket
Siapa yang tak tahu jajanan kekinian yang satu ini? Kuliner yang terletak di Jakarta Barat ini sudah menjadi pilihan jajanan sejak tahun 2007, lho! Menu ini punya ciri khas unik yaitu warnanya yang kehitaman seperti gorengan yang gosong.
Warna gosong ini ternyata bukan karena pisangnya menjadi gosong. Warna kegelapan ini muncul karena mereka menggunakan perpaduan pisang raja yang sudah matang dengan madu yang digoreng. Perpaduan itu yang menjadikan warnanya kegelapan dan rasanya yang manis.
Setelah dipesan langsung ke rumah, Kamu bisa menghangatkannya kembali untuk mendapatkan tekstur yang lembut dan hangat.
Sumber Gambar: Siomay Tulen Bandung Situ Indah di PaxelMarket
Siomay termasuk ke dalam menu yang selalu ada di berbagai jajanan kaki lima. Sekarang kamu bisa memesan langsung jajanan tersebut ke rumah. Siomay Tulen Bandung Situ Indah adalah pilihan yang tepat untuk menyantap jajanan di rumah. Mereka menyediakan siomay dalam bentuk frozen. Hal ini akan membantu pengiriman ke luar kota menjadi lebih mudah dan aman.
Isi dari kemasan frozennya adalah 10 pcs siomay dengan saus kacang, kecap dan jeruk manis. Lengkap banget, kan? Kamu hanya perlu memanaskan kembali untuk penyajiannya sebelum disantap bersama-sama.
Sumber Gambar: TUKUCUR Kopi Susu Tetangga 1L di PaxelMarket
Jajanan kekinian yang satu ini sudah pasti menjadi pilihan terbaik untuk kalangan anak muda. Berkumpul di rumah sambil minum kopi adalah kegiatan yang tidak pernah salah. Kopi Susu Tetangga dari Toko Kopi Tuku adalah menu paling pas yang bisa kamu pesan langsung ke rumah.
TUKUCUR adalah produk minuman dalam kemasan botol 1 liter. Pastinya menu ini adalah pilihan praktis untuk dinikmati bersama-sama. Cara penyimpanan kopi ini juga sangat mudah, lho. Kamu hanya perlu menyimpannya dalam kulkas dan dianjurkan untuk menghabiskannya dalam waktu 3 hari. Jumlah sajian yang dianjurkan adalah 5 gelas dengan takaran 360ml.
Sumber Gambar: Almond Crispy Wisata Rasa di PaxelMarket
Almond Crispy saat ini sudah semakin terkenal. Bukan hanya sebagai pilihan oleh-oleh, ternyata banyak yang mencari Almond Crispy lantaran keviralannya. Jajanan viral ini menjadi produk khas dari kota Surabaya. Selain karena rasanya yang enak, jajanan ini menjadi viral karena bentuknya yang tipis dan tekstur yang crispy.
Mereka juga tersedia dalam berbagai varian rasa seperti green tea, choco, mocha, dan original. Cocok banget untuk dimakan bersama-sama ataupun untuk dijadikan camilan saat sendiri.
Sumber Gambar: Bolu Gulung Meranti Gift Pack di PaxelMarket
Sebagai penggemar bolu, Kamu wajib coba Bolu Gulung Meranti. Bolu gulung adalah menu yang menjadi andalan di berbagai acara rumahan. Selain karena rasanya yang enak, juga karena jajanan ini masuk ke semua umur.
Jika kamu ingin mencoba banyak varian dari Bolu Gulung Meranti, kemasan Gift Pack adalah solusinya. Kemasan ini berisikan 4 jenis rasa bolu gulung dengan ukuran mini. Pilihan rasa di dalamnya antara lain keju, nanas, moka, dan cappucino. Jajanan viral ini bisa tahan 4-5 hari di dalam suhu ruang. Jika disimpan di kulkas, masa simpannya menjadi lebih panjang hingga 1 minggu.
Saat ingin mencari jajanan kekinian untuk acara di rumah, kamu bisa mencari pilihan terbaik di aplikasi Paxel pada menu PaxelMarket. Tersedia berbagai pilihan jajanan menarik dari brand favorit dengan pengiriman yang pasti aman. Pesanan akan langsung sampai dengan cepat dan aman sampai ke rumah Kamu dengan pengiriman Paxel yang dilengkapi Jaminan Makanan Aman!