Home / Berita & Promo / Pengertian, Cara dan Keunggulan Tracking Paxel saat Pengiriman Paket
Pengertian, Cara dan Keunggulan Tracking Paxel saat Pengiriman Paket

Pengertian, Cara dan Keunggulan Tracking Paxel saat Pengiriman Paket

Caritau lebih lengkap tentang Tracking Paxel saat pengiriman paket dengan Paxel mulai dari pengertian hingga cara dan keunggulannya.

Di era digital seperti aktivitas jual dan beli secara online saat ini, jasa pengiriman memiliki peranan penting untuk mengantarkan pesanan dari penjual ke pembeli. Dalam proses pengiriman tersebut terdapat proses tracking paket yang tak pernah dilewatkan oleh para penjual maupun pembeli. Misalnya, seperti Tracking Paxel saat melakukan pengiriman dengan Jasa Pengiriman Paxel.

Meskipun sudah cukup umum, yuk cari tau lebih lengkap tentang Tracking Paxel saat pengiriman paket dengan Paxel mulai dari pengertian hingga cara dan keunggulannya.

Pengertian Tracking Paket

Tracking paket adalah proses pelacakan posisi dan kondisi paket yang sedang dalam proses pengiriman dengan menggunakan nomor resi atau AWB (Airway Bill). Nomor resi akan didapatkan saat paket telah dikirim. Saat menggunakan pengiriman Paxel, nomor resi Paxel atau biasa disebut AWB memiliki 27 digit dengan kombinasi huruf dan angka yang diawali dengan huruf EM.

Cara Tracking Paxel saat Pengiriman Paket

Proses pelacakan paket biasa dilakukan melalui situs web Jasa Pengiriman dengan terdapat halaman untuk melacak pengiriman paket yang sedang dalam perjalanan.

Begitupun pengiriman Paxel yang memiliki halaman Tracking Paxel pada situs web Paxel.co. Halaman Tracking Paxel bisa diakses dengan mudah melalui desktop maupun mobile yang bisa memantau banyak paket sekaligus hingga 20 resi pengiriman.

Selain melalui situs web, proses Tracking Paxel bisa dilakukan melalui aplikasi Paxel dan pencarian Google. Melalui aplikasi Paxel, Kamu bisa tracking paketmu pada halaman pengirimanmu yang sedang berlangsung di halaman My Transaction atau Transaksi Saya. Jika lewat pencarian Google, Kamu cukup mengetik “Cek Resi Paxel” dan temukan fitur Track Your Package, lalu masukkan nomor resi atau awbmu yang ingin dilacak. Setiap cara tracking Paxel sangat mudah dan cepat yang bisa Kamu sesuaikan dengan keinginanmu.

Keunggulan Tracking Paxel saat Pengiriman Paket

Adapun keunggulan proses tracking saat pengiriman paket dengan Paxel adalah dengan memberikan kemudahan hingga kenyamanan pada pengirim maupun penerima. Berikut ini beberapa keunggulan Tracking Paxel bagi pengirim maupun penerima paket.

  1. Tracking yang mudah dengan tersedia berbagai pilihan platform mulai dari situs web Paxel, aplikasi Paxel, hingga pencarian Google.
  2. Tersedia opsi fitur bagikan resi atau awb yang memudahkan pengirim dan penerima. Ada fitur share AWB dengan membagikan resi Paxel dalam bentuk image dan Copy Link dengan bagikan link yang akan menuju halaman tracking paket kiriman dengan resi tersebut.
  3. Saat mengirim Frozen Food dengan Paxel, Kamu bisa memantau dan mengecek suhu selama paket berada diperjalanan pengiriman melalui fitur Thermometer Thermal yang terdapat di aplikasi Paxel. Fitur yang muncul pada proses tracking ini akan membuat pengirim maupun penerima menjadi lebih nyaman saat mengirim frozen food.

Adanya tracking paket melengkapi proses pengiriman paket menjadi lebih aman dan nyaman, seperti Tracking Paxel saat pengiriman paket dengan Paxel. Yuk, kirim paketmu ke dalam maupun luat kota pakai Paxel dengan dilengkapi cara tracking paket yang mudah dan nyaman.

Artikel Terkait:
Apa Itu Jasa Ekspedisi? Pilihan Terbaik untuk Pengiriman Cepat dan Aman
Apa Itu Jasa Ekspedisi? Pilihan Terbaik untuk Pengiriman Cepat dan Aman
Memilih jasa pengiriman yang tepat menjadi salah satu kunci sukses dalam memberikan pengalaman pelanggan yang baik. Jasa ekspedisi menjadi salah satu elemen penting dalam dunia bisnisBaca Juga: Kirim Makanan Antarkota Sehari Sampai dengan Sameday Delivery Teruntuk pelaku bisnis, baik besar maupun kecil, pastinya memerlukan solusi pengiriman barang yang cepat, aman, dan terjangkau untuk menjangkau pelanggan di seluruh wilayah. Sebab, memilih jasa ekspedisi yang tepat akan memberikan dampak positif bagi bisnismu. Dengan pengiriman yang cepat dan aman akan meningkatkan kepuasan pelanggan dan mengoptimalkan operasional bisnis. Di artikel ini, kita akan membahas tentang apa itu jasa ekspedisi, jenis-jenisnya, serta bagaimana memilih jasa pengiriman terbaik sesuai kebutuhan bisnis. Apa yang Dimaksud Jasa Ekspedisi? Jasa ekspedisi adalah layanan yang menyediakan pengiriman barang dari satu tempat ke tempat lainnya, baik dalam skala domestik (lokal dan nasional) maupun internasional dengan berbagai pilihan estimasi waktu dan biaya pengiriman. Jasa pengiriman barang ini digunakan oleh individu maupun bisnis untuk mengirimkan berbagai jenis barang, mulai dari paket kecil, paket besar hingga pengiriman dalam jumlah besar.Baca Juga: Kirim Paket Besar Murah dengan Layanan Pengiriman PaxelBig Keunggulan dari jasa ekspedisi membantu memudahkan proses logistik bagi bisnis, terutama yang memiliki volume pengiriman barang yang tinggi, sehingga mereka dapat fokus pada kegiatan utama tanpa harus mengelola pengiriman sendiri. Nantinya, perusahaan jasa ekspedisi bertanggung jawab untuk mengatur transportasi, memilih rute terbaik, serta memastikan barang sampai ke tujuan dengan aman dan tepat waktu. Macam-Macam Jasa Ekspedisi Layanan ekspedisi memiliki berbagai jenis yang disesuaikan dengan kebutuhan pengiriman barang. Berikut adalah beberapa jenis layanan jasa ekspedisi yang umum digunakan: 1. Layanan Same Day Delivery Pengiriman barang atau paket yang dilakukan dan diterima di hari yang sama. Layanan ini biasanya tersedia untuk pengiriman dalam kota dengan jarak yang tidak terlalu jauh. Namun, dengan layanan same day delivery dari Paxel, kamu bisa kirim paket sehari sampai ke dalam dan luar kota, lho! 2. Layanan Pengiriman Nextday Delivery Dengan pengiriman Nextday, paket akan diterima dalam satu hari setelah pengiriman. Layanan ini ideal untuk pengiriman yang membutuhkan waktu cepat namun tidak secepat same day delivery. 3. Ekspedisi Kargo (Cargo) Layanan pengiriman barang dalam jumlah besar dengan menggunakan berbagai moda transportasi seperti darat, laut, dan udara. Pengiriman kargo biasanya memakan waktu lebih lama, karena menyesuaikan jadwal transportasi.Baca Juga: Memahami Dunia Pengiriman Kargo: Ini Pengertian dan Keunggulannya! Tips Memilih Jasa Ekspedisi yang Tepat Sebelum kamu memutuskan untuk menggunakan jasa kirim barang, ada baiknya untuk mengetahui dulu bagaimana cara memilih jasa kirim barang yang tepat. Sangat penting untuk memilih jasa ekspedisi yang tepat, karena mereka harus memastikan barang yang kamu kirim sampai dengan aman dan tepat waktu. “Lalu, bagaimana tips memilih jasa pengiriman yang tepat?” Berikut ini beberapa tips yang dapat membantumu, simak sampai selesai ya. 1. Reputasi Jasa Ekspedisi Hal pertama yang wajib kamu lakukan ialah cari tahu tentang reputasi jasa ekspedisi. Untuk mengetahuinya, Kamu bisa baca ulasan dan testimoni dari pelanggan sebelumnya untuk mendapatkan gambaran tentang pengalaman mereka. 2. Layanan yang Ditawarkan Pastikan jasa ekspedisi tersebut menawarkan layanan yang sesuai dengan kebutuhanmu, seperti pengiriman same day, next day hingga regular. 3. Tarif dan Biaya Bandingkan tarif dari beberapa jasa ekspedisi. Pastikan kamu memahami rincian biaya, termasuk biaya tambahan seperti asuransi tambahan maupun fitur atau penanganan khusus.Baca Juga: Anti Ribet! Ini Dia Cara Cek Ongkir Paxel yang Mudah dan Cepat 4. Kecepatan Pengiriman Tanyakan tentang estimasi waktu pengiriman. Pilih jasa ekspedisi yang dapat memenuhi kebutuhan akan waktu pengiriman yang kamu inginkan. 5. Pelacakan Pengiriman Pastikan mereka menawarkan sistem pelacakan yang memungkinkan Kamu untuk memantau status pengiriman. Tujuannya untuk memudahkanmu dan pelanggan dalam melacak barang. 6. Asuransi Kirim Barang Umumnya, ekspedisi menyediakan asuransi pengiriman. Oleh karena itu, periksa terlebih dulu apakah mereka menyediakan opsi asuransi untuk melindungi paketmu dari kerusakan atau kehilangan selama pengiriman.Baca Juga: Kirim Barang Berharga Lewat Paxel, Pasti Aman dengan Proteksi Asuransi hingga Rp 50 Juta 7. Jangkauan Area Pastikan jasa ekspedisi memiliki jangkauan area yang mencakup lokasi pengirimanmu, baik ke dalam kota maupun luar kota. 8. Ulasan dalam Pengiriman Barang Jika Kamu mengirimkan barang dengan karakteristik khusus (misalnya barang pecah belah, barang bernilai tinggi), pastikan jasa ekspedisi yang kamu pilih memiliki pengalaman dalam menangani jenis pengiriman tersebut. Dengan mempertimbangkan faktor-faktor di atas, kamu akan lebih mudah menemukan jasa ekspedisi yang sesuai dengan kebutuhan. Rekomendasi Jasa Ekspedisi Terpercaya di Indonesia Sekarang kamu jadi tahu, kan? kalau ternyata jasa ekspedisi menjadi salah satu kunci sukses dalam memberikan pengalaman pelanggan yang baik. Di Indonesia terdapat berbagai macam jasa pengiriman yang mungkin membuat kamu bingung harus memilih yang mana. Namun, tenang, ada satu rekomendasi jasa ekspedisi terpercaya yang bisa kamu pakai, yaitu Paxel yang merupakan partner Jubelio Shipment. Jubelio Shipment adalah platform aggregator logistik yang inovatif, dirancang untuk mempermudah proses pengiriman barang bagi para pebisnis. Dengan kerja sama ini, Jubelio Shipment menawarkan solusi pengiriman yang efisien dan terintegrasi, memungkinkan pengguna untuk memilih berbagai layanan pengiriman sesuai kebutuhan mereka. Kerja sama ini tidak hanya meningkatkan kecepatan dan keandalan dalam pengiriman barang, tetapi juga memberikan akses kepada pengguna Jubelio Shipment untuk memanfaatkan jaringan luas Paxel. Melalui Jubelio Shipment, proses pengiriman menjadi lebih efisien karena semua pengelolaan dilakukan dalam satu platform, dari pemesanan hingga pelacakan, tanpa perlu repot berpindah sistem. Bukan hanya itu saja, Jubelio Shipment juga sudah terhubung dengan platform omnichannel lho! Makin penasaran nggak sih tentang Jubelio Shipment?
05 Nov 2024
Bayar Ongkir Paxel Hemat Pakai OVO, Dapatkan Cashback 6%!
Bayar Ongkir Paxel Hemat Pakai OVO, Dapatkan Cashback 6%!
Mana nih #SahabatPaxel penggemar promo? Bayar ongkir lebih hemat pakai OVO, ada promo Cashback yang bisa kamu nikmati, lho!Dapatkan Cashback hingga 6% dalam bentuk OVO Points saat kirim paket dengan pembayaran OVO. Pakai promonya yang berlangsung selama bulan November ini untuk kirim paket lebih hemat.Baca Juga: Jangkauan Makin Luas, Paxel Hadir di Banjarmasin, Bengkulu dan Ternate! Dapatkan Cashbacknya saat kirim paket bayar pakai OVO dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut: Cashback maksimal 3.000 berupa OVO Points/transaksi Minimal kirim paket dengan ongkir Rp35.000 Periode promo 1-30 November 2024 Kuota promo terbatas Yuk, kirim paket sekarang dengan bayar pakai OVO dan nikmati promo Cashbacknya! Jangan lupa bagikan info promo Cashback ini ke orang terdekatmu yang suka kirim pakai Paxel dengan pembayaran OVO. Dapatkan juga berbagai promo Paxel lainnya dengan kunjungi menu “Promo” pada beranda aplikasi Paxel.Baca Juga: Cek Paxel Terdekat, Ini Daftar Lokasi Paxel Counter untuk Pengiriman Paket
01 Nov 2024
Tersebar di Berbagai Wilayah, Misi #AntarkanKebaikan Paxel di Bulan September
Tersebar di Berbagai Wilayah, Misi #AntarkanKebaikan Paxel di Bulan September
Dengan semangat misi #AntarkanKebaikan, Paxel di berbagai wilayah konsisten melaksanakan kegiatan donasi dengan berkolaborasi bersama Seller lokal, hingga komunitas untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Berikut adalah rangkaian misi #AntarkanKebaikan Paxel di beberapa wilayah di Indonesia. Paxel Palembang Berbagi Kebaikan di Panti Asuhan Nuraini Pada September 2024 lalu, Paxel Palembang mengantarkan kebaikan ke Panti Asuhan Nuraini. Paxel menyalurkan donasi berupa sembako dan roti yang berkolaborasi dengan Sari Roti untuk 20 anak binaan panti. Inisiatif ini merupakan bagian dari semangat #Antarkankebaikan yang diusung oleh Paxel dengan harapan dapat memberikan manfaat lebih luas bagi masyarakat. Baca Juga: Paxel: Perusahaan Kurir Logistik Pertama dengan Sertifikasi Halal Logistik di Indonesia Paxel Home Denpasar: Misi Kebaikan di TPA Suwung Pada September lalu, Paxel Denpasar Bali menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran yang tinggal di sekitar TPA Suwung. Dengan kolaborasi bersama Social Project Bali dan para relawan, Paxel Denpasar Bali memberikan bantuan donasi kepada korban kebakaran meliputi sembako, susu hingga alat mandi. Paxel Semarang Berbagi Makan Siang Gratis di Kota Lama Dalam misi kebaikan kali ini, Paxel Semarang berkolaborasi dengan Toko Oen dan Karuna berbagi makan siang gratis kepada tukang becak, pedagang kaki lima hingga petugas kebersihan di kawasan Kota Lama, Semarang. Dengan semangat misi #AntarkanKebaikan, Paxel Semarang berharap dapat terus membantu masyarakat yang membutuhkan bersama para Seller di Semarang. Baca Juga: Paxel bersama Johari Zein Foundation #AntarkanKebaikan melalui Food Car Berkah Paxel Home Surabaya: Berbagi Sembako di Panti Asuhan Muhammadiyah Paxel Surabaya melaksanakan kegiatan Berbagi Untuk Negeri (BUN) di Panti Asuhan Muhammadiyah Medokan Rungkut, Surabaya. Dengan semangat kebersamaan, donasi sembako, makan siang, dan doa bersama menjadi bagian dari kegiatan yang diharapkan dapat memberi semangat dan kebahagiaan bagi penghuni panti. Paxel Home Malang: Berbagi Kasih di Panti Jompo Titus Brandsma Paxel Malang mengadakan acara makan kue bersama lansia di Panti Jompo Titus Brandsma. Selain itu, tim juga membagikan 15 selimut dan paket sembako dari Seller asal Malang, Semusim Petai. Acara ini menjadi momen untuk memberikan kehangatan dan perhatian kepada para lansia. Misi Kebaikan PH Makassar: Berbagi di Kerung-kerung Paxel Makassar melaksanakan kegiatan sosial di area binaan Komunitas Peduli Anak Jalanan (KPAJ) Kerung-kerung. Paxel menyelenggarakan berbagai aktivitas seperti perkenalan dan tujuan misi Kebaikan Berbagi Untuk Negeri ini, games berhadiah, serta berbagi paket snack dan alat tulis. Kegiatan ini diharapkan memberikan semangat belajar dan kebahagiaan bagi anak-anak binaan.Baca Juga: Penuh Semangat, Ikuti Perjalanan Paxel dalam Mengantarkan Kebaikan BUN Food Car Jakarta: Menyapa Kampung Pemulung di Pondok Kelapa Paxel berkolaborasi dengan Johari Foundation melalui Food Car Berkah yang hadir di kampung Pemulung Pondok Kelapa, Jakarta Timur membagikan 350 paket makanan untuk warga sekitar. Selain itu, tim mengadakan kegiatan menyanyi bersama anak-anak serta membagikan bingkisan berupa makanan dan alat tulis. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi berkah dan inspirasi dalam menyebarkan kebaikan yang lebih luas. Misi kebaikan Paxel di berbagai wilayah di Indonesia ini merupakan salah satu wujud nyata dari semangat #AntarkanKebaikan Paxel. Dari Jakarta hingga Palembang, Paxel dan para Seller lokal menggalang aksi sosial yang memberi dampak positif bagi masyarakat sekitar. Paxel berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi lebih banyak pihak untuk turut serta dalam gerakan berbagi di Indonesia.Baca Juga: Jangkauan Makin Luas, Paxel Hadir di Banjarmasin, Bengkulu dan Ternate!
30 Oct 2024
Paxel Buka