Home / #PejuangOnline / Cuanki Wildan: Selalu Mengedepankan Kualitas agar Pelanggan Puas
“Cuanki Wildan Selalu mengedepankan Kualitas agar Pelanggan Puas”

Cuanki Wildan: Selalu Mengedepankan Kualitas agar Pelanggan Puas

Yuk, ikuti perjalanan Seller #PejuangOnline kali ini, Wildan dan Reagan yang bersatu peran dalam mengembangkan dan membersarkan Cuanki Wildan!

Bagi Kamu yang suka kulineran, pasti sudah kenal dengan makanan cuanki yang merupakan jajanan khas Bandung. Salah satunya ada Cuanki Wildan yang populer dan digemari. Memiliki rasa yang otentik, Wildan dan Reagan sebagai owner Cuanki Wildan selalu mengedepankan kualitas rasa.

Yuk, ikuti perjalanan Seller #PejuangOnline kali ini, Wildan dan Reagan yang bersatu peran dalam mengembangkan dan membesarkan Cuanki Wildan berikut ini.

1. Awal Mula Berdirinya Cuanki Wildan

Cuanki Wildan berdiri sejak 15 tahun lalu yang didirikan dan dikembangkan oleh Wildan (Founder) dan Reagan (Pengembang dalam hal merek dan pemasaran). Wildan mengatakan bahwa usaha Cuanki Wildan berawal dari sang Kakek yang bekerja kepada orang Tionghoa yang memiliki pabrik cuanki di mana konon asal muasal Cuanki merupakan makanan khas Cina. “Karena cuanki pada saat itu tidak ada yang halal, maka tercetuslah ide Cuanki Halal yang dapat dinikmati oleh warga pribumi dengan memodifikasi sesuai dengan selera masyarakat Indonesia,” lanjut Wildan.


Berawal dari dijajakan dengan keliling berjalan kaki dan dipanggul yang sesuai dengan nama cuanki alias cari uang jalan kaki, Cuanki Wildan kini telah memiliki beberapa cabang di berbagai lokasi. “Lokasi sekarang saat ini ada di berbagai tempat atau lokasi (beberapa cabang),” ucap Wildan.

2. Pertama Kali Menemukan Resep Cuanki Wildan

Resep produk Cuanki Wildan didapatkan dari Sang Kakek yang kemudian owner kembangkan sesuai saran dan masukkan dari Customer hingga menemukan rasa yang pas dan disukai lidah masyarakat Indonesia. “Awal mula owner mendapatkan resep produk adalah dari sang Kakek, kemudian melalui proses belajar terus menerus (trial and error), owner berusaha selalu improve sesuai saran dan masukkan dari para customer untuk dapat menemukan rasa yang pas di lidah masyarakat dan dapat diterima semua kalangan seperti sekarang ini,” jelasnya.


3. Rahasia Cuanki Wildan Mempertahankan Kualitas Produk

Dalam menjaga kualitas produk, owner selalu terjun untuk turun tangan dalam mengawasi produksi dan menjaga resep turun temurun sehingga rasa tetap konsisten dan tidak berubah. “Owner selalu mengedepankan apa keinginan customer (people oriented) sehingga Cuanki Wildan tetap terjaga kualitasnya sampai saat ini,” lanjut Wildan. Owner mengatakan bahwa yang membedakan Cuanki Wildan dengan cuanki lainnya adalah rasanya yang sangat otentik. Di mana sudah ada sejak dahulu hasil dari bumbu rahasia yang selalu konsisten dan menggunakan bahan-bahan yang aman, serta bebas pengawet. “Ditambah adanya produk favorit khas Cuanki Wildan lainnya yaitu Cilok Goreng Bumbu Kacang asli tenggiri yang tidak pernah ditemukan pada penjual cuanki manapun,” lanjutnya.


4. Tips Cuanki Wildan Menghadapi Tantangan Selama Berbisnis

Dalam menghadapi tantangan selama berbisnis hingga bisa laris seperti saat ini, owner selalu berpikir positif, terus berusaha, hingga yang terpenting selalu berdoa. “Selalu berpikiran positif, terus berusaha, semangat pantang menyerah, fokus melakukan terus yang terbaik untuk kepuasan Customer dan yang paling penting selalu ingat untuk berdoa,” jelasnya.

Disamping itu, dalam mengembangkan usaha Cuanki Wildan lebih maju kedepannya, owner konsisten menjaga rasa dan kualitas produk, serta terus berinovasi. “Terus berinovasi terhadap varian produk juga kemasan, seperti contoh dengan menghadirkan kemasan Instan atau frozen agar tetap bisa mengikuti kemajuan atau perubahan zaman,” ucapnya.

5. Cara Kemas dan Simpan Stok Produk

Selain dapat dimakan langsung saat ke gerai, Cuanki Wildan juga menyajikan produknya dalam bentuk frozen atau instan sehingga bisa dinikmati di mana saja. “Hindari terkena matahari langsung atau panas dan untuk menjaga daya tahan produk lebih lama sebaiknya masuk chiller atau freezer,” jawab Wildan saat ditanya cara penyimpanan produknya tetap fresh atau tahan lama.

Ia mengatakan bahwa Produk Cuanki Wildan selalu diproduksi fresh setiap harinya. “karena bahan baku kami tidak menggunakan pengawet dan kami selalu mengedepankan kualitas agar pelanggan puas,” lanjutnya.


Cuanki Wildan sendiri menawarkan produk Cuanki dan Cilok Goreng dengan bumbu kacang yang tak dimiliki oleh penjual cuanki lain. “Dari produk Cuanki ada varian bakso besar, bakso kecil, siomay goreng, pangsit goreng, tahu putih dan tahu goreng. Best sellernya adalah Cuanki campur bakso besar plus ceker (Porsi Wildan Spesial plus ceker) karena dalam satu porsi sudah lengkap semua. Adanya Cilok Goreng dengan bumbu kacang asli yang rasanya sudah tidak perlu diragukan lagi serta tidak dimiliki oleh penjual cuanki dimanapun,” terangnya.

6. Cara Mempromosikan Produk

Cuanki Wildan mempromosikan produknya melalui media sosial, bekerja sama dengan influencer hingga mengadakan promo. “Melalui media sosial atau mengundang foodblogger dan influencer, serta mengadakan promo atau diskon,” jawabnya.

Produk Cuanki Wildan dapat dipesan oleh pelanggan dengan datang langsung ke gerai ataupun pesan online melalui marketplace dan reseller yang tersebar di beberapa kota di Indonesia. “Pemesanan dapat dilakukan dengan datang langsung ke gerai-gerai kami yang dapat dilihat di media sosial atau melalui nomor whatsapp dan marketplace. Sampai saat ini sudah ada 10 gerai,” jelasnya.


7. Suka Duka dalam Menjalankan Bisnis

Bagi owner Cuanki Wildan, perasaan senang dan bahagia saat menjalankan usahanya adalah ketika produknya dapat diterima oleh masyarakat luas dan pelanggan yang terus datang hingga repeat order. “Tidak ada yang lebih membahagiakan dari melihat customer merasa puas dan cocok setelah menikmati cuanki kami dan untuk kemudian dapat menjadi pelanggan setia Cuanki Wildan,” ucapnya senang.

Adapun duka yang harus dialami selama menjalankan bisnis Cuanki adalah ketika dikhianati oleh pihak lain hingga saat Customer merasa kurang puas terhadap produknya. “Ada oknum-oknum yang membuka cuanki dengan mengatasnamakan Cuanki Wildan tanpa ijin, dan ketika ada customer yang merasa kurang puas pada produk kami. Cara mengatasi duka yaitu dengan makin giat untuk terus semangat berusaha selalu melakukan yang terbaik, berpikir positif serta berdoa dan bersyukur juga selalu ingat alasan Cuanki Wildan bisa bertahan sampai saat ini salah satunya adalah dengan dikelilingi orang-orang baik yang mendukung kami,” ucapnya.

8. Pesan Owner Cuanki Wildan untuk Seller Lainnya

Owner bagikan pesan kepada Seller yang juga sama-sama sedang mengembangkan bisnis. “Fokus, tetap semangat, jangan menyerah, selalu berpikir positif, harus terus berinovasi agar dapat mengikuti perkembangan jaman, terus berbuat baik dan pastikan utamakan doa dalam setiap langkah atau tindakan,” pesannya.

Itu dia perjalanan bisnis Cuanki Wildan yang terus eksis sampai saat ini. Kamu bisa cicipin Cuanki Wildan dari rumah dengan order secara online di PaxelMarket tampilan baru melalui aplikasi Paxel. Ikuti juga kisah perjalanan Seller #PejuangOnline lainnya dalam membangun bisnisnya yang tak kalah inspiratif.

Paxel Buka