Home / #antarkanKebaikan / Paxel Home Mangga Dua and MSMEs Share Kindness for the Children of the Yayasan Oase Anak Bangsa
Paxel Home Mangga Dua dan UMKM Bagikan Kebaikan kepada Yayasan Oase Anak Bangsa

Paxel Home Mangga Dua and MSMEs Share Kindness for the Children of the Yayasan Oase Anak Bangsa

Paxel Mangga Dua together with UMKM Reseplokal and Stickme held social activities at the Yayasan Oase Anak Bangsa.

Berbagi merupakan suatu hal baik yang memberikan banyak manfaat bagi diri kita sendiri dan orang lain. Seakan tak ada kata berhenti untuk berbagi, tim Paxel dari berbagai kota selalu semangat melaksanakan misi #AntarkanKebaikan. Laksanakan misi dengan berbagi kepada yang membutuhkan melalui program kebaikan ‘Berbagi Untuk Negeri’ bersama UMKM pada wilayah setempat Paxel Home.

Pada 26 Mei 2022 lalu, Paxel Mangga Dua bersama UMKM Reseplokal dan Stickme melaksanakan program ‘Berbagi Untuk Negeri’ dengan melakukan kegiatan sosial di Yayasan Oase Anak Bangsa. Kegiatan pada hari minggu ini berlangsung seru dan menyenangkan di mana isi kegiatan dibuat seinteraktif mungkin dengan anak-anak.

Ada kegiatan bernyanyi bersama dengan mengajak anak-anak menyanyikan lagu khusus anak-anak secara bersama-sama. Kegiatan bernyanyi bersama ini berhasil menciptakan suasana yang menyenangkan pada adik-adik Yayasan yang mengikuti acaranya. Pasalnya, kegiatan bernyanyi pada anak dapat memberikan banyak dampak positif mulai dari memperbaiki suasana hati hingga dapat meningkatkan kepercayaan diri.


Kegiatan dilanjutkan dengan bermain games tebak gambar. Anak-anak diajak untuk menebak dengan benar gambar yang terdapat di layar. Dalam menambah keseruan kegiatan, ada hadiah atau doorprize yang disiapkan oleh tim Paxel untuk adik-adik Yayasan yang berhasil menjawab. Hari itu menjadi hari yang menyenangkan baik bagi adik-adik Yayasan dan juga tim Paxel.


Dalam kegiatan tersebut Paxel membagikan 30 pax paket makanan dan alat tulis untuk adik-adik Yayasan Oase Anak Bangsa. Serta, UMKM Reseplokal dan Stickme yang juga ikut berpartisipasi dalam program Berbagi Untuk Negeri ini dengan membagikan produk berupa roti kepada adik-adik Yayasan.

Acara diakhiri dengan doa bersama dan foto bersama tim Paxel dan pengurus, serta adik-adik Yayasan Oase Anak Bangsa. Semoga kegiatan kebaikan ini dapat memberikan banyak manfaat bagi adik-adik di Yayasan Oase Anak Bangsa dan dapat menjadi jalan untuk menjalin silaturahmi.


Paxel Open