Saat ini mengirim barang jarak jauh sudah menjadi suatu kebutuhan di era yang serba digital. Jasa pengiriman kini menjadi andalan dan semakin dibutuhkan dalam memenuhi kebutuhan pengiriman barang. Layanan pengiriman kargo atau cargo dan pengiriman reguler dapat dimanfaatkan untuk pengiriman barang sesuai kebutuhanmu. Lalu, apa perbedaan pengiriman kargo dan reguler?
Sumber Gambar: Freepik.com
Perbedaan yang utama pada layanan pengiriman Kargo atau Cargo dan Reguler adalah jumlah berat barang yang dapat dikirim. Pengiriman Kargo adalah layanan pengiriman barang dengan jumlah berat dan ukuran yang besar. Sedangkan, Pengiriman Reguler adalah layanan pengiriman barang satuan dengan berat dan ukuran yang tidak terlalu besar.
Selain jumlah berat dan ukuran paket, ada beberapa perbedaan pengiriman Kargo dan Reguler yang perlu kamu ketahui untuk pengiriman barang dengan di antaranya sebagai berikut.
Layanan pengiriman Reguler umumnya melayani pengiriman barang yang beratnya relatif ringan dengan ukuran yang tak terlalu besar. Pengiriman reguler cocok digunakan oleh individu maupun seller dalam mengirim paket seperti barang fesyen, aksesoris, produk kesehatan dan kecantikan, peralatan gadget hingga makanan.
Sedangkan, pengiriman Kargo cocok digunakan untuk pengiriman barang dalam jumlah banyak maupun barang yang berat dan berukuran besar. Jenis paket yang bisa dikirim dengan pengiriman cargo di antaranya seperti barang furniture, bahan pokok, makanan hingga barang dengan jumlah besar atau barang berat dan besar lainnya.
Perbedaan pengiriman Kargo dan Reguler selanjutnya adalah tarif ongkirnya. Melayani pengiriman bermuatan besar, tarif pengiriman kargo umumnya akan lebih murah per kg-nya. Lalu, biasanya layanan kargo menawarkan dua pilihan jenis pengiriman, yaitu FTL (Full Truckload) atau menyewa satu truk penuh dan LTL (Less Than Truckload) atau membayar sesuai muatan barang yang dikirim.
Sementara itu, tarif pengiriman Reguler biasanya dihitung berdasarkan berat paket per 1 kg. Dengan layanan Reguler Paxel, Kamu bisa kirim paket lebih hemat dengan tarif ongkir yang FLAT sampai 5 kg. Ada berbagai layanan pengiriman Paxel yang bisa kamu nikmati mulai dari pengiriman Same day, Next day, Regular dan instant.
Perbedaan pengiriman Kargo dan Reguler yang terakhir adalah estimasi waktu pengiriman barang. Estimasi waktu pengiriman Kargo akan relatif lebih lama dibandingkan pengiriman reguler karena menangani barang berukuran besar atau dalam jumlah banyak. Estimasi waktu pengiriman kargo yang dibutuhkan biasanya mencapai 3-14 hari. Adapun layanan pengiriman Reguler dapat mengirimkan barang dengan estimasi waktu pengiriman lebih cepat selama 2-3 hari.
Itulah perbedaan pengiriman Kargo dan Reguler mulai dari jenis paket, tarif ongkir hingga estimasi pengiriman paket. Bicara mengenai pengiriman kargo, Paxel Kargo bisa menjadi pilihanmu dalam pengiriman maupun makanan dalam jumlah besar mulai dari 25 kg dengan dilengkapi end-to-end Cold Chain Freezer dan Chiller.
Nikmati layanan Paxel Kargo yang memudahkanmu dalam pengiriman bermuatan besar dengan berbagai keunggulan di antaranya sebagai berikut ini:
Yuk, kirim paket sesuai kebutuhanmu dengan Jasa Pengiriman Paxel ada berbagai layanan pengiriman, mulai dari Paxel Kargo hingga Sameday Delivery, Nextday, Regular hingga Instant.
Kamu bisa buat pengiriman dengan mudah di aplikasi Paxel dan paketmu akan dijemput ke lokasi. Untuk pengiriman Paxel Kargo, kamu bisa hubungi tim Paxel Kargo dengan kirimkan email ke salescorp@paxel.co atau melalui DM LinkedIn Paxel Indonesia untuk dibantu info lebih lanjut.